Home
Internet
Tips dan Tutorial
Cara Mengetahui Password dan Username di Akun Google

Cara Mengetahui Password dan Username di Akun Google


Tahukah kamu? bahwa selain bisa digunakan untuk membuka berbagai macam layanan seperti youtube, gmail, blogger, dan fitur-fitur bawaan lainnya, ternyata akun Google pun sebenarnya bisa juga dimanfaatkan sebagai tempat untuk menyimpan password dari media sosial atau layanan website lain yang kita miliki.

Yap, hal ini karena pada sebuah akun Google memang biasanya sudah dilengkapi dengan fitur otomatis login yang bisa digunakan juga sebagai tools untuk me-manage banyak akun sosmed sekaligus, terutama dalam hal menyimpan username dan juga paswword.

Sehingga cukup dengan login di satu akun google saja, maka kita sudah bisa membuka banyak layanan internet lain tanpa perlu memasukkan ulang kata sandi dan juga nama pengguna.

Beberapa contoh dari layanan internet yang mungkin sudah sering kita gunakan yaitu bisa berupa layanan media sosial seperti facebook, instagram dan twitter, maupun layanan berupa finansial account seperti internet banking, PayPal, aplikasi ecommerce, dll.

Intinya dengan keberadaan sistem tersebut tentu saja bisa menghadirkan sebuah kepraktisan dan kemudahan, karena kita tidak perlu repot lagi untuk menghafal setiap username dan password yang mungkin sangat banyak dari layanan yang sudah kita didaftarkan sebelumnya.

Lalu pertanyaan lain yang sering banyak ditanyakan, yaitu bagaimana sih cara melihat atau mengecek username dan juga password yang sudah tersimpan di akun google yang sedang kita pakai itu.

Sebab tidak jarang, mungkin kita akan memerlukan kedua poin identifikasi itu (berupa nama pengguna dan juga kata sandi) untuk diketik secara manual. Sehingga otomatis kita perlu melihatnya, karena bisa saja kita lupa.

Nah jika memang kita ingin mengetahui hal tersebut, maka kita bisa mengaksesnya dengan megikuti langkah-langkah seperti yang akann dijelaskan pada ulasan dibawah ini.


Cara Mudah Melihat Password dan Username yang ada pada Google Account

1. Langkah pertama kita masuk atau login terlebih dahulu dengan akun google melalui web browser. Bisa menggunakan perangkat smartphone maupun PC Komputer.

Setelah itu, lalu pada bagian tampilan menu sebelah kanan atas kita pilih icon dari foto profil kita > kemudian pilih menu Manage your Google Account.

Sementara jika melalui perangkat mobile seperti smartphone, cukup dengan memilih foto profil > lalu pilih menu Pengelola Sandi.



2. Setelah itu lalu kita pilih menu Keamanan / Security > kemudian pilih opsi Pengelola Sandi (Biasanya ada dibagian bawah dengan cara melakukan scroll).



3. Jika sudah, maka akan langsung muncul banyak daftar list kata sandi dari akun yang pernah kita simpan di Google account. Contohnya seperti terlihat pada gambar dibawah.



4. Langkah terakhir untuk membukanya kita cukup pilih salah satu (misalnya disini saya akan memilih twitter) > kemudian cukup masukkan pasword dari google account kita. Dan hasilnya akan terlihat seperti berikut.



Nah jika ingin menampilkan kata sandi, kita cukup klik pada bagian icon mata.

Hingga langkah diatas, maka proses untuk melihat dan mengetahui username serta password yang tersimpan di akun google pun telah berhasil dilakukan.

Selain itu, jika kita ingin menghilangkan atau me-remove dari akun tertentu, kita bisa melakukannya dengan memilih opsi Hapus. Sementara untuk mengubah informasi nama pengguna atau kata sandi kita bisa memilih menu Edit.


Nah demikianlah tips simpel pada postingan kali ini, semoga bisa bermanfaat terutama bagi kita yang memang sering lupa terhadap password yang dimiliki karena saking banyaknya.

Akhir kata, terima kasih telah berkunjung, dan sampai berjumpa kembali pada artikel lain selanjutnya.

No comments

Terima kasih telah berkunjung ke Blog ini. Bagi pengunjung silahkan tinggalkan komentar, kritik maupun saran dengan menggunakan bahasa yang baik dan sopan.
close