Menulis atau mengerjakan tugas di program office seperti Microsoft word tentu adalah suatu hal yang pastinya sudah biasa dan mungkin sering dilakukan apalagi bagi mereka para pelajar maupun mahasiswa.
Ya, program office yang satu ini memang sangat membantu sekali dalam memudahkan kita untuk menyelesaikan berbagai macam tugas yang diberikan baik itu oleh guru ataupun dosen.
Hal ini karena selain mudah dioperasikan juga fitur di Microsoft word tergolong cukup lengkap untuk sebuah alat dilakukan proses editing tugas-tugas yang cukup rumit.
Salah satu fitur yang mungkin sangat berguna namun tidak banyak diketahui banyak orang yaitu fitur untuk menggabungkan beberapa file word yang terpisah menjadi satu. Cara ini bisa digunakan seperti pada saat kita sedang membuat tugas yang banyak namun file-nya terbagi-bagi.
Misalnya saja seperti tugas makalah yang terdiri dari beberapa bab, dan kebetulan kita mengerjakannya secara bertahap sehingga file-nya pun tercecer menjadi beberapa bagian.
Nah dengan memanfaatkan fitur ini tentu kita bisa dengan mudah membuat dokumen word yang terpisah itu menjadi satu tanpa perlu untuk kita harus mengetik ulang atau melakukan copy-paste file.
Lalu bagaimana cara untuk melakukannya? Nah untuk mengetahui hal tersebut maka langsung saja kita simak langkah-langkahnya pada ulasan berikut ini.
Cara Satukan Beberapa Dokumen Microsoft Word Dengan Mudah
Disclaimer sebelumnya bahwa disini kita menggunakan versi Microsoft Word edisi tahun 2013 untuk menjalankan tutorialnya. Sehingga bagi pengguna microsoft word versi lain bisa saja memungkinkan adanya perbedaan dibeberapa tahapan, meskipun hal itu pada dasarnya tidak akan jauh berbeda.
1. Langkah pertama tentu kita persiapkan terlebih dahulu file atau dokumen microsoft word yang ingin digabungkan menjadi satu bagian. Misalnya saja tugas makalah yang terdiri dari beberapa bagian terpisah seperti halaman kata pengantar dan halaman isi yaitu bab 1, bab 2, bab 3, dst, hingga bab simpulan.
2. Selanjutnya dari beberapa file yang ada tersebut kita cukup buka satu file saja yang dianggap sebagai file utama (bisa juga file yang akan ditaruh di halaman paling atas/awal seperti halaman Cover).
Jika sudah lalu kita tempatkan kursor ke bagian kata terakhir pada lembar halaman paling bawah di file yang telah dibuka tersebut (lihat gambar dibawah).
3. Selanjutnya pilih menu tab "Insert" > lalu pada barisan menu Page kita pilih "Page break".
Fitur Page break ini digunakan untuk memisahkan halaman antar bab dengan membuat lembar halaman baru. Hal ini karena biasanya untuk pembagian setiap bab haruslah berada di halaman yang baru.
4. Masih di bagian tab menu insert tadi, selanjutnya kita cukup pilih menu "Object" (klik dibagian simbol panah kebawah) > lalu pilih menu "Text from file".
Bagaimana cukup mudah dan praktis bukan? Sehingga dengan cara ini tentu kita dapat menghemat waktu dan tidak perlu capek lagi jika kita ingin menggabungkan banyak file dari Ms. Word.
Demikianlah artikel kali ini tentang Cara menggabungkan file Microsoft word yang banyak menjadi hanya satu dokumen saja. Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan akhir kata sampai berjumpa kembali di artikel lain selanjutnya. Terima kasihBaca Juga : Cara Membuat Nomor Halaman berbeda Microsoft Word
No comments